Sketsa Denah Rumah 3 Kamar Tidur

Contoh Sketsa Rumah - Sketsa Denah Rumah 3 Kamar Tidur - Di Indonesia mayoritas sebuah keluarga memiliki 2 orang anak atau lebih sehingga dalam membangun sebuah rumah tentu harus memperhatikan jumlah ruangan yang akan dibangun terutama kamar tidur. Idealnya sebuah rumah minimal memiliki 3 kamar tidur karena ini akan cukup dapat mengakomodasi kebutuhan keluarga.

Membangun sebuah rumah 3 kamar tidur sejatinya tidak selalu membutuhkan lahan yang besar. Sebagai contohnya bila Anda ingin membangun rumah dengan 3 kamar tidur maka Anda cukup membangun rumah minimalis dengan tipe 70. Sebab rumah minimalis tipe 70 sangat cocok bila di isi dengan 3 ruang kamar tidur.



Ada tiga denah rumah 3 kamar tidur yang dapat anda gunakan untuk rumah yang hendak Anda bangun yang pertama yakni membangun dua kamar tidur anak yang sejajar dengan kamar tidur utama. Anda dapat menempatkan kamar tidur utama ditengah atau disamping kedua kamar tidur anak. Denah rumah ini sangat cocok untuk mensiasati lahan bangunan yang terbatas.


Untuk denah yang kedua Anda dapat membangun dua kamar tidur anak dengan sejajar kemudian kamar tidur utama berada didepan kamar tidur anak yang dipisahkan dengan ruang tamu. Dengan membangun rumah 3 kamar tidur seperti ini memungkinkan pemanfaatan ruangan lebih maksimal seperti contoh berikut.


Untuk yang terakhir Anda dapat membangun kamar tidur utama tepat didepan salah satu kamar tidur Anak. Namun untuk denah ini sepertinya Anda perlu membutuhkan lahan yang luas.


Itulah tadi beberapa contoh sketsa denah rumah 3 kamar tidur yang dapat kami berikan, semoga dengan adanya artikel ini Anda dapat membangun rumah sesuai dengan keinginan Anda.

0 Response to "Sketsa Denah Rumah 3 Kamar Tidur"

Posting Komentar